Jokowi Yakin Golkar Terus Melejit
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyanjung Airlangga Hartarto menjelang Musyawarah Nasional (Munas) Partai Golkar yang akan digelar pada Desember mendatang.
Jokowi menyanjung ketua umum Partai Golkar itu saat menghadiri HUT ke-55 partai berlambang beringin rindang tersebut di Hotel Sultan, Jakarta, Rabu malam (6/11).
"Usia 55 tahun merupakan usia yang matang. Saya yakin Golkar akan makin matang. Golkar akan terus melejit. Karena ketuanya top. Ya memang top, beliau kan menko. Menko Perekonomian. Jabatan strategis saat ini,” ucap Jokowi di hadapan kader Golkar dan tamu undangan lainnya.
Selain memuji kepemimpinan Airlangga, suami Iriana itu juga meyakini ketum Golkar tersebut akan berhasil menjalankan tugas di Kabinet Indonesia Maju. Terutama menghadapi berbagai tantangan berat ekonomi.
"Sekarang guncangan ekonomi dunia, guncangan eksternal ekonomi bukan barang yang mudah diatasi. Saya meyakini beliau mampu membawa amanah itu," ucap Jokowi, optimistis.
Selain itu, Presiden Jokowi juga menyinggung soal Munas Golkar yang akan berlangsung pada bulan depan. Nah, dia berharap agar seluruh kader partai pendukung pemerintah itu menjaga soliditas menghadapi forum musyawarah tertinggi itu.
"Golkar sebentar lagi menghadapi Munas bulan depan. Tadi juga disampaikan Pak Ketua, dalam situasi seperti ini kita tahu Golkar sudah menjadi tulang punggungnya kekuatan pemerintah saat ini,” katanya.
Oleh sebab itu, Jokowi mengingatkan pentingnya menjaga soliditas dan komitmen bersama.(fat/jpnn)