Joyful Journey di Bali Sukses, DRE Beauty Akan Ajak Para Mitra ke Singapura dan Thailand
jpnn.com, JAKARTA - Brand skincare DRE Beauty baru saja menggelar acara 'Joyful Journey' selama empat hari di Bali.
Acara ini merupakan bentuk apresiasi kepada 60 mitra terbaik yang berkontribusi besar dalam waktu kurang dari setahun.
Selama acara berlangsung, para mitra menikmati berbagai destinasi wisata menarik di Bali, seperti Pantai Melasti, Pirate Cruises, main ATV di Ubud.
Kemudian, para mitra diajak menonton Tari Kecak di Uluwatu, mengunjungi Nusa Penida, wisata kuliner, dan ke pusat perbelanjaan.
Owner DRE Beauty Shima Rita Ayu mengatakan, acara ini tidak hanya memberikan pengalaman liburan tak terlupakan, tetapi mempererat hubungan dengan para mitra.
"Kami berharap pengalaman ini memberikan semangat baru bagi semua mitra kami," kata Shima Rita Ayu, pendiri DRE Beauty dalam keterangannya, Selasa (23/7).
Co Owner DRE Beauty Rahmat Wahyu F. menambahkan, perusahaan berkomitmen untuk terus memberikan yang terbaik, baik dari segi produk maupun apresiasi kepada mitra.
Menurut Rahmat, DRE Beauty juga telah merencanakan liburan selanjutnya ke Singapura dan Thailand, pada tahun ini.