Kabar dari Joko Anwar: Perempuan Tanah Jahanam Pecahkan Rekor Nominasi FFI 2020
jpnn.com - Film Perempuan Tanah Jahanam menguasai daftar nominasi Festival Film Indonesia (FFI) 2020 yang baru diumumkan.
Film horor karya Joko Anwar itu masuk dalam 17 nominasi ajang penghargaan bagi pelaku industri perfilman tersebut.
"Terima kasih rekam-rekan asosiasi film Indonesia yang telah memberikan 17 nominasi Piala Citra untuk PEREMPUAN TANAH JAHANAM (IMPETIGORE) di Festival Film Festival 2020," ungkap Joko Anwar melalui akunnya di Twitter, Sabtu (7/11) malam.
Pria asal Medan, Sumatera Utara itu menyebut Perempuan Tanah Jahanam berhasil memecahkan rekor nominasi FFI.
Menurut Joko Anwar, film yang dibintangi Tara Basto itu masuk ke dalam 17 nominasi, termasuk kategori film terbaik.
"Perempuan Tanah Jahanam memecahkan rekor nominasi terbanyak sepanjang sejarah FFI. Terima kasih banyak," imbuh Joko Anwar.
Seperti diketahui, penyelanggara FFI 2020 baru saja mengumumkan daftar nominasi untuk ajang tahun ini.
Yang masuk daftar nomine adalah film yang tayang pada 14 Juni 2019 sampai 1 Oktober 2020 di bioskop, festival, atau layanan streaming.