Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kasus DBD di Kota Serang Meningkat

Selasa, 11 Juni 2019 – 20:47 WIB
Kasus DBD di Kota Serang Meningkat - JPNN.COM
Nyamuk Aedes Aegypti. Foto Wikipedia

jpnn.com, SERANG - Kasus demam berdarah dengue (DBD) di Kota Serang, Banten, tahun 2019 ini cenderung meningkat. Hingga Mei lalu sudah mencapai 178 kasus.

Sementara pada 2018 hanya 63 kasus, dan 2017 sebanyak 135 kasus dengan korban meninggal satu orang.

Staf Pengelola Program Pengendalian Penyakit Berbasis Binatang (P2PB) pada Dinas Kesehatan Kota Serang Iwan Kuswono menyebut, pada 2019 bakal mengalami siklus tiga tahunan seperti kasus pada 2016.

“Dulu siklusnya per lima tahun, sekarang maju menjadi siklus tiga tahunan. Bahkan cenderung meningkat berapakali lipat dari tahun sebelumnya,” katanya kepada Radar Banten, Senin (10/6/2019).

BACA JUGA: Ibu Hamil 14 Minggu Meninggal Dunia Akibat Terjangkit Demam Berdarah

Kata Iwan, efek curah hujan yang tidak menentu menjadi penyebab peningkatan tersebut. “Curah hujan membuat banyak genangan-genangan air hujan di tempat atau wadah bekas botol, plastik dan lain-lain. Biasanya terjadi di sekitar rumah dan memudahkan nyamuk aedes berkembang biak lebih cepat dibanding air biasa,” katanya.

Kata dia, menjaga kebersihan lingkungan rumah menjadi salah satu solusi untuk mencegah maraknya kasus tersebut. Sebab, yang paling efekti untuk mencegah berkembangnya nyamuk aedes aegypti dengan cara melakukan gerakan penanggulangan sarang nyamuk (PSN).

“Lebih efektif gerakan 3M plus, bukan dengan fogging karena fogging hanya membunuh nyamuk dewasa tidak untuk jentiknya,” kata Iwan.

Cara yang paling efekti untuk mencegah berkembangnya nyamuk aedes aegypti dengan melakukan gerakan penanggulangan sarang nyamuk (PSN).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close