Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

KawanJuangGP Bergerak, Tebar Program Kepedulian Kesehatan Bagi Masyarakat

Senin, 04 Desember 2023 – 06:45 WIB
KawanJuangGP Bergerak, Tebar Program Kepedulian Kesehatan Bagi Masyarakat - JPNN.COM
Koordinator KawanJuang GP Beni Kurniadi mengatakan salah satu kegiatan sosial bagi masyarakat dilakukan lewat 'Ganjar-Mahfud Peduli Kesehatan' di Kabupaten Bandung. Foto: dok

jpnn.com, JAKARTA - KawanJuang GP berkomitmen untuk menciptakan kepedulian bagi masyarakat.

Koordinator KawanJuang GP Beni Kurniadi mengatakan salah satu kegiatan itu dilakukan lewat 'Ganjar-Mahfud Peduli Kesehatan di Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Kegiatan yang dilakukan Minggu 3 Desember 2023 ini untuk memberikan kesempatan bagi masyarakat setempat menjalani cek kesehatan gratis.

"Ini bukan hanya tentang kesehatan fisik, tetapi juga tentang memberikan dukungan dan perhatian kepada masyarakat. KawanJuang GP selalu berkomitmen untuk berada di sisi masyarakat, bersama-sama membangun negeri ini,” ucap Beni.

Beni mengatakan acara kepedulian bagi masyarakat ini menyediakan cek gula darah, tekanan darah, kolestrol, rekomendasi obat-obatan, hingga konsultasi pola hidup sehat.

"KawanJuang GP juga menghadirkan tenaga kesehatan seperti dokter, perawat, dan tenaga puskesmas untuk memberikan fasilitas yang terbaik kepada masyarakat," katanya.

Beni menuturkan, antusiasme masyarakat maka acara ini tidak hanya menjadi langkah besar dalam pemenuhan kebutuhan kesehatan, tetapi juga menandai kehadiran KawanJuang GP sebagai agen perubahan sosial yang memberikan dampak positif di tengah-tengah masyarakat.

"Semangat Ganjar-Mahfud peduli kesehatan diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi gerakan serupa di seluruh pelosok negeri," tuturnya.

Koordinator Beni Kurniadi mengatakan salah satu kegiatan sosial bagi masyarakat dilakukan lewat 'Ganjar-Mahfud Peduli Kesehatan' di Kabupaten Bandung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close