Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kemenkeu Prediksi Komoditas Ini Bakal Moncer Pada 2022

Kamis, 13 Januari 2022 – 00:01 WIB
Kemenkeu Prediksi Komoditas Ini Bakal Moncer Pada 2022 - JPNN.COM
Kementerian Keuangan menyatakan beberapa komoditas masih bakal moncer pada 2022, meski ada ketidakpastian ekonomi akibat pandemi Covid-19. Ilustrasi: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Keuangan menyatakan beberapa komoditas masih bakal moncer pada 2022, meski ada ketidakpastian ekonomi akibat pandemi Covid-19.

Hal itu dikatakan Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan (BKF Kemenkeu) Febrio Kacaribu, pada taklimat media, Rabu (12/1).

Menurutnya, nikel, Crude Palm Oil (CPO), dan batu bara adalah komoditas yang meningkat di pasar global.

Komoditas itu akan memberikan keuntungan dalam beberapa waktu terakhir.

“Harga komoditas ini membawa kabar baik, khususnya bagi komoditas unggulan Indonesia," ujar Febrio.

Febrio menjelaskan harga CPO sudah naik hampir 200 persen dibandingkan sebelum pandemi, kemudian batu bara harganya naik hampir 200 persen.

"Kenaikan tersebut menghasilkan pendapatan ekspor dan juga mendorong penciptaan lapangan kerja," jelasnya.

Kemudian, kata dia, nikel, CPO, dan karet, akan sangat menyesuaikan dengan pertumbuhan ekonomi dunia.

Meski masih menghadapi ketidakpastian ekonomi akibat pandemi covid-19, keuntungan dari beberapa komoditas ini masih akan terjadi hingga akhir tahun 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News