Kementan Gerak Cepat Membantu Korban Tsunami Selat Sunda
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Pertanian (Kementan) melalui Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian (Balitbangtan) telah melakukan aksi cepat dengan mengirimkan bantuan bagi korban Bencana Tsunami Selat Sunda.
“Segera setelah bencana, Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Banten kami membentuk Posko untuk menampung sumbangan karyawan/karyawati dan masyarakat umum,” ujar Sekretaris Jenderal Kementan Syukur Iwantoro dalam keterangan tertulis diterima Minggu (30/12).
Di wilayah Banten bantuan diserahkan pada Sabtu (29/12) ke posko Pendopo Kabupaten Pandeglang, posko Kecamatan Cinangka dan posko Desa Bulakan Kabupaten Serang. Bantuan berupa pakaian, alat salat, beras, bahan makanan cepat saji, telur, obat-obatan, sandal jepit, air mineral dan lain-lain.
Tim dari Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Banten juga menyediakan posko bencana sesuai permintaan Bupati Pandeglang. Bantuan yang telah disalurkan di antaranya masker N95, jas hujan, sarung tangan panjang, sepatu boot, lampu emergency, dan lainnya.
Bantuan juga akan diserahkan langsung oleh Kepala Badan Ketahanan Pangan pada Minggu (30/12) di Pendopo Kabupaten Pandeglang.
Bantuan Korban Tsunami Lampung
Untuk korban tsunami di wilayah Lampung, BPTP Lampung telah membentuk tim Peduli Tsunami Selat Sunda Kementan dan menyalurkan bantuan ke Kabupaten Lampung Selatan.
Bantuan disalurkan melalui Posko Bantuan yang bertempat di Rumah Dinas Bupati Lampung Selatan. Bantuan diterima secara langsung oleh Bupati Lampung Selatan dan Sekda Kabupaten Lampung Selatan.