Kementan Pakai Bioteknologi Kembangkan Genetik Sapi Kembar
Menurut Peneliti Genetika Molekuler BB Biogen Dr Puji Lestari, sejumlah penelitian telah mengkonfirmasi bahwa QTL twinning-rate yang menentukan sifat kembar dan ovulasi terdeteksi di kromosom 10 (BTA10) dalam genom sapi Bos taurus.
Tetapi pada genom sapi lokal Indonesia yang berhasil diresekuensing oleh Balitbangtan, posisi QTL twinning-rate berada di kromosom 7. Posisi QTL tersebut sedang diidentifikasi lebih mendalam pada populasi sapi kembar di Jawa Tengah untuk mencari marka molekuler single nucleotide polymorphism (SNP) yang dapat membedakan sapi kembar dan non-kembar.
Jawa Tengah memiliki laporan insiden kelahiran sapi kembar yang sangat banyak. Jenis-jenis sapi yang melahirkan anakan kembar adalah dari jenis Simental, peranakan Ongole, dan Friesian Holstein. Ada lebih dari 200 sampel sapi kembar telah dikoleksi dan dianalisis DNA-nya dari sejumlah daerah di Jawa Tengah, seperti Rembang, Jepara, Pati, Boyolali, Klaten, Kendal dan Semarang.
Hasil analisis molekuler mendeteksi perbedaan SNP A/G-410 yang sangat signifikan di kromosom 7 pada sapi Simental yang dapat membedakan antara sapi kembar dan non-kembar. Perbedaan SNP di lokus tersebut sedang dikembangkan menjadi marka seleksi sifat kembar. Proses validasi dan optimasi marka masih terus dilakukan untuk pengembangan Kit Marka Deteksi Sapi Kembar berbasis PCR.
Kepala BBBiogen Mastur, PhD, mendapatkan metode deteksi potensi genetik merupakan langkah awal dari upaya menghasilkan teknologi sapi kembar. Bila sapi-sapi yang berbakat (berpotensi genetik) kembar diperoleh oleh ahli genetika molekuler maka riset selanjutnya bisa dilakukan oleh ahli peternakan terkait pengaruh hormon, nutrisi, lingkungan dan lain.
"Karena kami tahu bahwa karakter melahirkan kembar pada sapi merupakan hasil interaksi faktor genetik dengan lingkungan dan budidaya. Tanpa didahului upaya skreening potensi genetik maka efektivitas perlakuan budidaya dan lingkungan sulit muncul karena peluang kembar secara genetik sangat rendah. Penelitian ini sangat strategis sehingga nantinya tidak hanya melibatkan Pemda namun juga lembaga penelitian lain seperti LIPI, dan Perguruan Tinggi," katanya. (jpnn)