Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ketahui Waktu Makan yang Tepat agar Tubuh Tetap Sehat

Sabtu, 01 Desember 2018 – 04:33 WIB
Ketahui Waktu Makan yang Tepat agar Tubuh Tetap Sehat - JPNN.COM
Sarapan. Ilustrasi. Foto Trafoz

Padahal, sarapan dengan menu tepat pada waktu yang pas justru akan membantu menurunkan berat badan. Sebab, porsi makan berat di siang hari akan berkurang karena tubuh tidak merasa terlalu lapar.

Waktu yang tepat untuk makan di waktu sarapan adalah setidaknya 1-2 jam sebelum mulai beraktivitas. Sebagai patokan, makan untuk sarapan juga bisa dilakukan dalam kurun waktu 1 jam setelah bangun tidur. Dengan catatan, kisaran waktu bangun tidur adalah sekitar pukul 5-7 pagi.

Tentunya, sarapanlah dengan menu yang sehat, dan hindari menu karbohidrat dengan indeks glikemik yang tinggi atau dengan menu makanan yang terlalu manis serta banyak mengandung gula tambahan. Karena berbagai menu tersebut akan membuat Anda cepat merasa lapar.

2.Makan siang

Waktu rehat di siang hari yang telah disediakan oleh sekolah ataupun perkantoran sebenarnya sudah cukup sesuai dengan anjuran waktu makan siang yang tepat.

Jika Anda menyelipkan camilan di antara jam makan, baik antara sarapan dan makan siang atau makan siang dengan makan sore, maka waktu terbaik untuk makan siang adalah 2-3 jam setelah mengonsumsi camilan tersebut.

Sebagai contoh, jika Anda sarapan jam 7 pagi, maka sebaiknya waktu makan camilan pertama adalah sekitar jam 9-10 pagi atau 2-3 jam setelah sarapan. Lalu, Anda dapat mengonsumsi makan siang sekitar 2-3 jam setelah Anda makan camilan tersebut, yang berarti sekitar jam 12-1 siang.

3.Makan malam

Waktu makan juga perlu diperhatikan. Sebab, dengan makan di saat yang tepat, tubuh pun akan menjadi lebih sehat.

Sumber Klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close