Ketua DPRD Sumbar Dinilai Lecehkan DPD RI
Jumat, 27 Januari 2012 – 16:05 WIB
Menyikapi alasan pembatalan sepihak tersebut, Dani Anwar mengingatkan rombongan DPRD Sumbar bahwa DPD ini adalah salah satu Lembaga Negara yang mestinya bersama-sama dijaga wibawanya.
"Tidak boleh begitu, DPD ini adalah Lembaga Negara. Kalau cara pembatalannya mendadak dan hanya melalui salah seorang staf Sekretariat DPRD Sumbar, itu sama saja Ketua DPRD Sumbar telah melecehkan institusi DPD. Karena itu, selaku pimpinan Komite I, saya mengajukan protes kepada Ketua DPD RI. Suratnya sudah dikirim," tegas Dani Anwar.
Hubungan antar-lembaga negara inikan ada etikanya. Soal etika inilah yang kami ingatkan kepada Ketua DPD karena yang proses audiensi tersebut adalah Ketua DPD Irman Gusman, yang juga berasal dari Dapil Sumbar, imbuhnya. (fas/jpnn)