Ketua MPR Ajak Mahasiswa Pascasarjana Unsil Bangun Benteng Ideologi Bangsa
“Belum lagi potensi sumber daya alam lain yang terkandung di dalamnya," terang Bamsoet.
Wakil ketum Partai Golkar dan ketum Ikatan Motor Indonesia (IMI) ini menambahkan, yang tidak kalah penting dari membangun benteng dan kekuatan fisik adalah pembangunan benteng ideologi.
Nah, ia menegaskan, di sini peran penting MPR RI dalam mengemban visi sebagai 'Rumah Kebangsaan, Pengawal Ideologi Pancasila dan Kedaulatan Rakyat'.
Sebagai rumah kebangsaan, katanya, MPR harus dapat menjembatani berbagai arus perubahan, pemikiran, serta aspirasi masyarakat dan daerah.
Sebagai pengawal ideologi Pancasila, lanjut dia, MPR mempunyai peran dan tanggung jawab untuk menjaga dan melestarikan nilai-nilai luhur Pancasila.
“Menjadi Pancasila sebagai rujukan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara," pungkas Bamsoet. (*/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini: