Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ketum Kadin Jaktim Ungkap Banyak Pengusaha Minta Pemilu 2024 Ditunda

Jumat, 14 Januari 2022 – 16:25 WIB
Ketum Kadin Jaktim Ungkap Banyak Pengusaha Minta Pemilu 2024 Ditunda - JPNN.COM
Warga menggunakan hak pilih di Pemilu. Foto/ilustrasi: arsip JPNN.com/Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Kadin Jakarta Timur (Jaktim) Anta Ginting menyatakan banyak pengusaha sepakat untuk menunda pemilu 2024.

Sebelumnya, Menteri Investasi/ Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia membeberkan usulan penundaan pemilihan umum (Pemilu) 2024 dari sejumlah pengusaha yang ditemuinya belakangan ini.

Menurut Bahlil, usulan dan diskusi soal penundaan Pemilu 2024 sah-sah saja dilakukan oleh siapa pun.

“Pengusaha mendukung statement bang Bahlil,” kata Anta Ginting, Jumat (14/1).

Pria dengan nama lengkap Ndinta Herry Pramana menyatakan penundaan Pemilu 2024 dilandasi beberapa pertimbangan.

Anta mengungkapkan pertimbangannya ialah belum tuntasnya pemulihan ekonomi Indonesia.

Sesudah dan sebelum memasuki tahun politik akan membuat kondisi sosial politik tanah air akan memanas.

"Penyelenggaraan pemilu juga akan menguras banyak energi seluruh rakyat Indonesia," ungkap Anta.(mcr28/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Ketua Umum Kadin Jakarta Timur (Jaktim) Anta Ginting menyatakan banyak pengusaha sepakat untuk menunda pemilu 2024.

Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Wenti Ayu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News