Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kominfo: Sistem CEIR untuk Prosedur Identifikasi IMEI Telah Berfungsi Normal

Senin, 06 Desember 2021 – 01:30 WIB
Kominfo: Sistem CEIR untuk Prosedur Identifikasi IMEI Telah Berfungsi Normal - JPNN.COM
Proses pemadaman Gedung Cyber 1 di Jalan Kuningan Barat Raya, Mampang, Jakarta Selatan, yang terbakar, Kamis (2/12) siang. Foto: Humas Dinas Gulkarmat DKI Jakarta

Kemudian, pada Sabtu (4/12), aliran listrik dan koneksi internet untuk semua operator sudah bisa tersambung. Terdapat satu pusat data yang masih mengalami gangguan sehingga perlu ada penggantian perangkat.

Aplikasi CEIR kembali dioperasikan pada hari itu, pukul 22.00.

Kebakaran di Gedung Cyber 1 diduga dipicu arus pendek. 

Penyidik Polres Metro Jakarta Selatan beberapa waktu lalu mengecek panel kabel yang diduga menjadi pemicu kebakaran.

Percikan api muncul di lantai dua gedung tersebut, di dalam ruangan server sekitar pukul 12.00.

Kebakaran tersebut mengakibatkan SF meninggal dunia di tempat, dan MRK yang sempat dilarikan ke rumah sakit, namun tidak tertolong. (antara/jpnn)

Kominfo menyatakan sistem CEIR untuk prosedur identifikasi IMEI telah berfungsi normal. Proses registrasi IMEI sempat terganggu, dampak dari kebakaran di Gedung Cyber 1.

Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close