Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Konflik AS-Iran Memanas, Agus Imbau TKI Tidak Nekat Mencari Kerja ke Timur Tengah

Jumat, 10 Januari 2020 – 23:40 WIB
Konflik AS-Iran Memanas, Agus Imbau TKI Tidak Nekat Mencari Kerja ke Timur Tengah - JPNN.COM
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Nusa Tenggara Barat (NTB), Agus Patria. Foto: ANTARA/Nur Imansyah

jpnn.com, MATARAM - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Nusa Tenggara Barat mengimbau Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal provinsi itu tidak nekat mencari kerja ke Timur Tengah menyusul ketegangan yang terjadi antara Iran dan Amerika Serikat.

“Kalau ada TKI kita yang ke Timur Tengah, kami minta untuk kembali. Jangan nekat, apalagi ada ketegangan antara Iran dan Amerika Serikat," kata Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi NTB, Agus Patria seperti dilansir Antara, Jumat (10/1/2020).

Dia mengatakan kalaupun ada TKI asal NTB bekerja di Timur Tengah, pihaknya baru mengetahui saat mereka sudah kembali ke daerah asal. Dia mengaku kesulitan mendeteksi keberadaan TKI di Timur Tengah.

"Jangankan kami, kedutaan besar di Timur Tengah sangat sulit mengetahui keberadaan mereka di sana. Biasanya mereka baru ketahuan itu kalau sudah kembali ke NTB," ucapnya.

Menurut Agus, Indonesia sudah memberlakukan moratorium pengiriman TKI ke Timur Tengah, tetapi kalau ada TKI asal NTB yang bekerja di Timur Tengah sudah pasti berangkat melalui jalu ilegal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News