Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Koptu Agus Winarto Terharu Diberi Rumah oleh Pangdam V/Brawijaya

Senin, 24 April 2023 – 04:29 WIB
Koptu Agus Winarto Terharu Diberi Rumah oleh Pangdam V/Brawijaya - JPNN.COM
Koptu Agus Winarto terharu ditemui serta diberi rumah oleh Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf. Foto: Kodam V/Brawijaya

jpnn.com, SURABAYA - Kopral Satu (Koptu) Agus Winarto terharu mendapat bantuan rumah dari Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf, pada momen Lebaran, Sabtu (22/4).

Koptu Agus adalah seorang prajurit TNI yang cedera tulang belakang saat latihan pembentukan pertama Batalyon Infanteri Raider 500/Sikatan.

Dia terjatuh ke jurang di Desa Sempol, tidak jauh dari kawasan Gunung Ijen, Banyuwangi, pada 2003. "Kami bangga karena benar-benar diperhatikan oleh pimpinan," kata Agus menahan haru.

Pemberian hadiah tersebut dilakukan Farid Makruf, dan  Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD V/Brawijaya Shally Farid Makruf, pada momen Lebaran, Sabtu (22/4).

Sementara itu, Pangdam ikut prihatin mendengar masalah yang mendera prajurit TNI ini yang hanya bisa tinggal di Mess Kodim 0814, karena tidak memiliki rumah sendiri. Selain itu, Koptu Agus juga menderita cedera tulang selama 20 tahun.

"Tetap semangat ya. Bersabar hingga menunggu waktu dinas selesai empat tahun ini. Nanti kalau sudah pulang kampung, cari rumah BTN, saya bantu uang mukanya untuk beli rumah. Dicicilnya nanti pakai uang pensiun," ucap Farid.

Setelah itu, Farid bertandang ke kediaman Sutrisno Budi Santoso, seorang PNS Golongan II A di lingkungan Denma Kodam V/Brawijaya. PNS ini mulai menderita sakit sejak 2019, karena mengalami pengapuran sendi pinggul kanan dan kiri.

PNS Kodam V/Brawijaya lainnya, Rukmawati yang juga disambangi, menderita sakit sejak Maret 2022. Keluhannya lambung, kista, hypertensi, jantung lemah, penyumbatan vena bagian dalam kaki kiri.

Koptu Agus Winarto terharu ditemui serta diberi rumah oleh Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close