Korem-Polda Lampung Batasi Pergerakan NII
Jumat, 10 Juni 2011 – 03:51 WIB
Terpisah, Kapolda Lampung Brigjen Pol. Sulistyo Ishak mengatakan, pihaknya sampai kemarin terus mendalami kasus-kasus NII baik yang sudah maupun belum terungkap.
”Ada beberapa kasus yang sudah diungkap baik oleh Polda maupun Polresta, sementara ini kita masih mendalami dari pola yang dilakukan. Yakni merekrut dengan pola tipu muslihat,” ujarnya kepada wartawan saat melaksanakan inspeksi mendadak di Polsekta Sukarame, Bandarlampung.
Terkait pola tipu muslihat itu, mantan Dirlantas Polda Metro Jaya ini memastikan, pihaknya bisa mengenakan jeratan hukum dengan otoritas penipuan yang dilakukan. ”Tapi keterkaitan dengan NII, seperti sampai adanya makar atau lainnya, belum kami dapatkan,” akunya.
Alumnus Akademi Kepolisian tahun 1978 ini melanjutkan, dari kasus NII yang berhasil diungkap di Polda dan Polresta Bandarlampung, ada kesamaan modus atau pola tipu muslihat yang dilakukan oleh masing-masing tersangkanya. ”Memang ada persamaan, berarti ada yang sama ada juga yang tidak, yang di Polda menghilangkan laptop, di Polresta menghilangkan ponsel atau kamera,” terangnya.