Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Korps Marinir Bantu Pemerintah Memerangi Corona

Selasa, 29 Juni 2021 – 14:49 WIB
Korps Marinir Bantu Pemerintah Memerangi Corona - JPNN.COM
Dokumentasi-Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Suhartono meninjau langsung vaksinasi COVID-19 kepada seluruh jalasenastri jajaran Korps Marinir yang digelar di Gedung Gada Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, 26 Juni 2021. (ANTARA/HO-Korps Marinir)

jpnn.com, JAKARTA - Korps Marinir Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut membantu pemerintah dalam memerangi Covid-19.

Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Suhartono memerintahkan seluruh jajarannya mendukung pemerintah memerangi Covid-19 dengan melakukan 'Serbuan Vaksinasi'.

Menurut dia, 'Serbuan Vaksinasi' itu dilakukan dengan berkolaborasi bersama komponen bangsa lainnya.

"Bahu-membahu melakukan vaksinasi baik untuk anggota, keluarga, dan masyarakat sipil," kata Mayjen Suhartono di sela-sela Serbuan Vaksinasi Covid-19 di Balai Prajurit Marinir Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (29/6).

Menurut Mayjen Suhartono, gencarnya pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di kalangan Korps Marinir berdasarkan perintah Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono.

Kasal memerintahkan seluruh jajaran TNI AL membantu program pemerintah dalam memerangi pandemi Covid-19.

Seluruh sumber daya manusia dan peralatan yang memungkinkan untuk penanganan sebaran Covid-19 akan dikerahkan. Totalitas TNI AL ini untuk mendukung serbuan vaksin dengan target 1 juta sehari.

Menurut Mayjen Suhartono, 'Serbuan Vaksinasi' di Korps Marinir sudah dilakukan sejak, Sabtu (26/6), terhadap 500 anggota Jalasenastri, keluarga, dan masyarakat.

Dankormar Mayjen TNI (Mar) Suhartono menegaskan gencarnya vaksinasi Covid-19 di kalangan Korps Marinir berdasarkan perintah Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close