KPU Batal Gelar Nonton Bareng Debat Perdana Pilpres 2024, Ini Alasannya
KPU akan berkoordinasi dengan berbagai pihak agar debat perdana berjalan baik.
Dia mengatakan tempat debat dengan model townhall di halaman KPU dapat menampung hingga 800 orang.
Namun, setiap pasangan calon diizinkan membawa 75 orang, sehingga total 225.
Sisanya untuk tamu undangan KPU, termasuk perwakilan dari kementerian, lembaga, duta besar, dan tamu undangan lainnya.
KPU telah menetapkan jadwal pelaksanaan debat capres dan cawapres pada Pilpres 2024 yang akan berlangsung selama masa kampanye Pemilu 2024 pada 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024.
Debat pertama dan kedua digelar 12 dan 22 Desember 2023.
Debat ketiga dan keempat diselenggarakan pada 7 dan 21 Januari 2024.
Sementara itu, debat terakhir berlangsung pada 4 Februari 2024.