Kreativitas Modifikasi Mobil di Purwokerto Berkelas
jpnn.com, PURWOKERTO - Sekitar 30 modifikator terlihat antusias menyesaki lapangan GOR Satria, Purwokerto, Jawa Tengah, Sabtu (3/8), di pesta modifikasi mobil - Intersport Auto Show (IAS) 2019.
Pada putaran ketiga kontes modifikasi mobil ini memang diyakini cukup berbeda dari kota yang disinggahi sebelumnya, Tegal. Baik jumlah peserta maupun tren modifikasinya.
BACA JUGA: Yuk Intip Deretan Modifikasi Mobil di Intersport Auto Show 2019 Purwokerto
Dari total 30 peserta, 12 mobil hadir untuk bertarung di kategori Street Racing, 1 mobil di kategori Retro, 1 mobil di kategori Racing, 14 mobil di kategori Elegant, 14 mobil dan 2 mobil menjadi peserta kategori VIP.
Intersport Auto Show 2019 Purwokerto. Foto: Ridha/JPNN.com
“Menariknya, peserta lokal mendominasi sekitar 70 persennya. Antusiasme ini terbentuk karena konsistensi kami sejak tiga tahun lalu menggelar kontes di Purwakerto. Apalagi pihak sponsor juga cukup baik mendukung setiap kegiatan komunitas di sini, sehingga kedekatannya terbangun. Awalnya mungkin mereka hanya sebagai penonton, makin ke sini pesertanya semakin banyak,” ujar Ketua Panitia Penyelenggara IAS, Andre Irawan.
Selain itu, Andre menambahkan, tren modifikasi para peserta juga sudah sangat baik, terutama mengikuti konsep utama yang kami kampanyekan secara masif saat ini, yakni Proper Car Contest.