Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kris Tjantra: Ganjar Tunjukkan Kepemimpinan Saat Debat Capres Perdana

Rabu, 13 Desember 2023 – 21:53 WIB
Kris Tjantra: Ganjar Tunjukkan Kepemimpinan Saat Debat Capres Perdana - JPNN.COM
Kontestan bernomor urut 3 di Pilpres 2024 Ganjar Pranowo memaparkan visi dan misinya pada Debat Capres Pemilu 2024 di KPU, Selasa (12/12/2023) malam. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Ganjarist Kris Tjantra menilai calon presiden (capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo telah menunjukkan kelasnya sebagai seorang pemimpin saat debat capres pada Selasa (12/12).

Hal itu terlihat saat mantan Gubernur Jawa Tengah tersebut menjawab semua persoalan secara substantif dan jelas.

"Ganjar sudah menunjukkan kelasnya sebagai pemimpin yang substantif, pemimpin yang berani mengambil risiko atas kebijakannya, dan bukan sosok yang sekedar ingin menyenangkan orang lain. Selain itu, Ganjar memiliki komitmen dan kompetensi untuk menyelesaikan persoalan bangsa," ujar Kris, Rabu (13/12).

Adapun, tema debat Capres yang pertama membahas permasalahan-permasalahan terkait pemerintahan, hukum, hak asasi manusia (HAM), pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, serta kerukunan warga.

Kris memaparkan, masalah-masalah itu punya pengaruh sangat besar pada kehidupan sehari-hari warga biasa, sangat berdampak ke masalah ekonomi rakyat kebanyakan.

Misalnya saja korupsi yang menurut hitungan beberapa ahli ekonomi, kerugian negara akibat praktik korupsi melebihi Rp200 triliun.

Selain itu, menurut Kris, kalau pemerintahan bisa bebas korupsi, hal itu dapat meningkatkan fasilitas dan menggratiskan seluruh 14.000 SMK yang ada di Indonesia untuk mendidik dan melatih anak-anak muda agar mudah dapat kerja.

Kemudian, bisa membantu dunia pertanian mewujudkan ketahanan pangan sehingga harga-harga bahan pokok tidak mahal lagi dan tidak naik turun.

Dalam debat perdana yang digelar oleh KPU kemarin, Mas Ganjar bisa menjawab semua persoalan secara substantif dan jelas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close