Krisis Listrik Cermin Buruknya Kinerja Pemerintah
Selasa, 17 November 2009 – 18:34 WIB
Kinerja buruk di sektor ESDM ini, lanjut Kurtubi, berakibat pada ruginya para pelaku usaha, berdampak buruk terhadap investasi, terhambatnya penciptaan lapangan kerja sebagai upaya pengurangan pengangguran dan terhambatnya pertumbuhan ekonomi, serta menurunnya kualitas hidup dan kenyamanan.
Lebih rinci, Kurtubi pun mengurai penyebab terjadinya krisis listrik dewasa ini. Pertama katanya, lantaran tidak singkronnya 'hulu' dan 'hilir'. Berikutnya, juga disebabkan oleh buruknya manajemen sumber daya energi primer seperti batubara, migas dan geothermal yang dipegang oleh satu departemen, serta kurangnya dukungan pemerintah dan lemahnya management maintenance PLN.