Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Krisis Venezuela: Maduro Kerahkan Pasukan Elite Meneror Pendukung Oposisi

Minggu, 17 Februari 2019 – 11:38 WIB
Krisis Venezuela: Maduro Kerahkan Pasukan Elite Meneror Pendukung Oposisi - JPNN.COM
FAES, pasukan elite kepolisian Venezuela diterjunkan ke pemukiman warga miskin untuk meneror pendukung oposisi atas perintah Presiden Nicolas Maduro. Foto: Foxnews.com

Ordonez bukan satu-satunya korban FAES. Kemarin, Sabtu (16/2) Fox News mengunggah sebuah foto yang cukup mengerikan. Mobil FAES tampak melaju dengan membawa tubuh seorang penduduk yang sudah tak bernyawa.

Foto itu diambil dari unggahan jurnalis NTN24 Venezuela Luis Gonzalo Perez di akun Twitter-nya. Dia kerap mengunggah kekejian FAES.

PROVEA mengklaim bahwa sejak awal Januari sudah lebih dari 40 orang tewas diberondong peluru FAES. Setiap pekan ada setidaknya empat nyawa melayang.

Mayoritas adalah orang-orang yang ikut dalam aksi masa anti pemerintah. Jika dihitung sejak demo tahun lalu, unit kepolisian yang dijuluki Death Squad alias Pasukan Pencabut Nyawa itu diperkirakan telah menghabisi 205 nyawa. Itu dua kali lipat lebih tinggi dari perkiraan Amnesty International yang hanya sekitar 100 orang.

''Ini adalah unit elite setara militer yang secara teori diciptakan untuk menyelamatkan nyawa. Tapi, kenyataannya mereka justru memadamkan kehidupan,'' tegas Alvarado. Berbagai media lokal maupun internasional telah memberitakan kebrutalan mereka dalam menangani demonstran.

BACA JUGA: Rakyat Venezuela Kelaparan, Maduro Malah Halangi Bantuan

Para pakar menilai, menerjunkan FAES di permukiman miskin menunjukkan betapa ketakutannya Maduro saat ini. Mereka itu adalah kantong-kantong suara yang selama ini mendukung Hugo Chavez dan dirinya. Menebar ketakutan akan membuat para penduduk tetap dalam genggamannya.

Kepala Kelompok Kerja Venezuela untuk Masyarakat Amerika atau Dewan Amerika Guillermo Zubillaga menegaskan bahwa FAES adalah salah satu pasukan keamanan tersisa yang masih mendukung Maduro. Beberapa kelompok pasukan keamanan lainnya mulai berpikir panjang setelah melihat bahwa dukungan rakyat ke Maduro terus melemah. FAES kebal hukum dan tidak akan ditindak. Apa pun yang mereka lakukan.

Krisis Venezuela makin parah. Kini warga biasa yang mendukung oposisi harus menghadapi teror FAES, pasukan khusus di bawah kendali Presiden Nicolas Maduro

Sumber Jawa Pos

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close