Lagi, Seorang Dokter di Medan Meninggal Dunia karena Corona
jpnn.com, MEDAN - Daftar dokter spesialis yang meninggal dunia karena terinfeksi virus corona di Medan, Sumut, terus bertambah.
Ini setelah dokter spesialis bedah dr Ahmad Rasyidi mengembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Siloam, Senin (3/8/2020).
Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Medan dr Wijaya membenarkan bahwa meninggalnya Ahmad Rasyidi disebabkan COVID-19.
“Iya benar, gugur lagi senior kami, dr Ahmad Rasyid, meninggal tengah malam sekitar jam 11-an,” sebut Wijaya, Selasa (4/8/2020)
Dijelaskannya, sebelum meninggal dr Ahmad sempat menjalani perawatan selama dua minggu.
Saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Siloam itu dia tak sendiri, sebaba ternyata menantunya dr Andriandi juga terinfeksi virus asal Wuhan itu.
IDI, kata Wijaya merasakan duka cita mendalam atas meninggalnya satu lagi rekan seprofesi.
“Semoga darmabakti, dedikasi, dan pengabdian beliau akan menjadi suri teladan dan menjadi pendorong semangat bagi tenaga kesehatan dan relawan medis lainnya yang sedang berjuang melawan COVID-19,” ungkapnya.