Link Net Bukukan Pendapatan Rp 1.058 Miliar dan Tambah 115 ribu Homes Passed
Segmen Enterprise Link Net diperkuat pada 2Q2022 dengan pendapatan meningkat 11,5% Quarter-on-Quarter dari Rp182 miliar menjadi Rp 203 miliar.
Secara Year-on-Year, segmen enterprise bertumbuh 8,1% pada 2Q2022.
Untuk semester pertama 2022, pendapatan segmen Enterprise meningkat 9,4% menjadi Rp 384 miliar dibandingkan dengan Rp 351 miliar pada semester pertama 2021.
Pada semester I 2022, segmen Enterprise berkontribusi sebesar 18,2% terhadap total pendapatan Link Net.
Saat ini, Link Net merupakan anggota terbaru dari grup Axiata.
Dengan adanya Axiata dan XL Axiata sebagai rekan bisnis baru, akan menciptakan berbagai manfaat untuk pelanggan, karyawan dan pemegang saham Link Net.
“Segmen Enterprise Link Net terus melanjutkan arah pertumbuhan, ekspansi jaringan akan mulai dipercepat dan kami sedang mengembangkan sinergi dengan partner bisnis yang baru, yang akan berkontribusi untuk meningkatkan pendapatan dan efisiensi biaya," jelas Marlo.
"Kami sedang membangun landasan untuk pertumbuhan finansial dan operasional yang berkelanjutan di tahun 2023 dan seterusnya," sambungnya.(chi/jpnn)