LSM Minta Cawako Status Tersangka Ditahan
Kamis, 29 Desember 2011 – 11:25 WIB
PEKANBARU--Massa dari Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Peduli Riau menggelar aksi demonstrasi di depan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau, Rabu (28/12). Dalam aksinya ini, LSM Peduli Riau mempertanyakan kelanjutan kasus Firdaus ST MT. LSM ini meminta pihak kejaksaan segera melakukan penahanan terhadap Firdaus ST MT terkait statusnya sebagai tersangka atas laporan Panwaslu kepada Sentra Gakkumdu terhadap dugaan adanya data palsu yang diserahkan Firdaus MT kepada KPU Pekanbaru. Rombongan yang tiba di Kejati Riau sekitar pukul 10.00 WIB ini diterima oleh Asisten Intelejen (Asintel) Kejati Riau, Heru Choiruddin dan Kepala Seksi Pidana Umum (Kasi Pidum) Kejari Pekanbaru, Hendi Arifin SH.
Dalam orasinya, Ketua LSM Peduli Riau, Asmedi meminta pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Pekanbaru segera menangkap Firdaus dan segera mem-P-21-kan berkas perkara Firdaus.’’Segera lakukan penahanan terhadap Firdaus,’’ ujarnya.
Kepada Kejari Pekanbaru, LSM Peduli Riau juga berharap agar jangan ada diskrimasi terhadap penanganan kasus Firdaus.’’Jangan karena ia calon Walikota lalu mendapat keistimewaan. Kami akan kawal kasus ini. Untuk menghindari hal-hal yang dapat memicu kemarahan masyarakat Kota Pekanbaru,’’ lanjutnya. Karena itu, ia berharap kejaksaan dapat bersikap arif dan bijaksana serta independen, tidak terpengaruh pada kepentingan politik apapun.
PEKANBARU--Massa dari Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Peduli Riau menggelar aksi demonstrasi di depan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau, Rabu (28/12).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- NTT
Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
Jumat, 15 November 2024 – 18:29 WIB - Daerah
Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
Jumat, 15 November 2024 – 15:24 WIB - Daerah
Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom
Jumat, 15 November 2024 – 12:46 WIB - Sumsel
Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Banyuasin, 8 Orang Ditangkap
Jumat, 15 November 2024 – 10:32 WIB
BERITA TERPOPULER
- Moto GP
Live Streaming FP1 MotoGP Barcelona, Baru Mulai Sudah Ada Kecelakaan
Jumat, 15 November 2024 – 17:02 WIB - Hukum
Ini Lho Isi Surat JAD soal Teror Bom Panci di Kampus Unpar, Cermati Kalimatnya
Jumat, 15 November 2024 – 13:40 WIB - Moto GP
Hasil FP1 MotoGP Barcelona Mengejutkan, Bukan Martin atau Pecco Paling Kencang
Jumat, 15 November 2024 – 18:01 WIB - Kriminal
Pembunuhan Adik Kandung & Keponakan di Surabaya Diduga Akibat Rebutan Warisan
Jumat, 15 November 2024 – 13:08 WIB - Hukum
Malam-Malam OTK Buka Sendiri Plang Mengatasnamakan PN Jakbar di SPBE Kalideres, Lihat!
Jumat, 15 November 2024 – 14:36 WIB