Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mama Yuni Curhat, Sandiaga Uno Sebut Soal Rojali

Selasa, 02 November 2021 – 21:58 WIB
Mama Yuni Curhat, Sandiaga Uno Sebut Soal Rojali - JPNN.COM
Menparekraf Sandiaga Uno saat berkunjung ke Desa Arborek, Papua. Foto: dok for jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Mama Yuni, perajin anyaman dan Noken Arborek mencurahkan isi hatinya di hadapan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno.

Saat itu, Sandiaga Uno sedang  mengunjungi Desa Arborek, Raja Ampat, Papua.

Mama Yuni mengeluhkan soal kurang dikenalnya karya mereka.

Dia mengatakan selama pandemi ini tidak ada pameran di kabupaten. Sedangkan apabila berjualan online, ongkos kirimnya terlalu mahal.

"Sebelumnya ada pameran di kabupaten sehingga kami bisa jual di sana, tetapi sekarang ini karena pandemi tidak ada pameran maka penjualan juga tidak ada," ungkap Mama Yuni.

Dia mengaku selama pandemi Covid-19 penjualan souvenir khas Desa Arborek tidak laku sama sekai.

Sementara itu, wisatawan yang datang juga jarang membeli produknya dan hanya meminjam untuk berfoto saja.

Mama Yuni pun meminta kepada Sandiaga Uno untuk membantu memasarkan kerajinan warga Desa Arborek.

Mama Yuni, perajin anyaman dan Noken Arborek mencurahkan isi hatinya di hadapan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close