Mantan TKI Didorong Jadi Pengusaha
Kamis, 08 Desember 2011 – 07:54 WIB
Hingga saat ini, kata Jumhur, sudah ribuan orang TKI purna yang memperoleh pelatihan kewirausahaan yang dilakukan BNP2TKI. Setelah menjalani pelatihan ini, para TKI purna diharapkan masih bisa produktif dan memberikan kontribusi positif bagi pembangunan kesejahteraan di daerah asal mereka, termasuk membuka lapangan kerja baru. ”Program pemberdayaan TKI purna ini sudah berjalan di 19 provinsi dan 38 daerah kantong TKI yang masuk dalam rencana Pembangunan Jangka Panjang BNP2TKI,” ujarnya.
Bahkan, pada 2010 lalu pemerintah memberikan kesempatan kepada para TKI purna ini mendapatkan permodalan dari Kredit Usaha Rakyat (KUR) dan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri. ”Para TKI purna yang memenuhi syarat yang ditetapkan dan tidak berkeinginan kembali bekerja di luar negeri memperoleh modal kerja dari program KUR dan PNPM. Jadi, penghasilan yang mereka peroleh selama bekerja di luar negeri tidak habis hanya untuk kebutuhan konsumtif, yang tidak produktif,” ujarnya. (adr)