Masuk Asrama, Calon Jemaah Haji Kena Skrining Hepatitis
"Sejak dari daerah kami sudah diingatkan soal hepatitis A ini. Uji lab juga dilakukan," ujar Sutrisno, salah satu ketua rombongan.
BACA JUGA : Duuhh, Ratusan Ribu Warga Terjangkit Hepatitis
CJH juga diwajibkan mengonsumsi dua jenis obat yang direkomendasikan Dinas Kesehatan Pacitan. Yakni, Lesichol dan Neurobion.
"Diminta beli masing-masing 2 strip. Habis Rp 600 ribu untuk dua obat ini. Katanya untuk pencegah hepatitis A," jelas Sutrisno.
Setelah dua jam proses pemeriksaan, Budi mengatakan bahwa kondisi seluruh CJH dari Pacitan cukup baik. Mereka negatif dari hepatitis A.
Kalaupun ada yang positif, pasti diambil tindakan medis dan dirujuk ke rumah sakit untuk diobati. Setelah sehat, mereka baru diperbolehkan untuk berangkat. (gal/c6/git/jpnn)