Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Masyarakat Perlu Terlibat Aksi Pengendalian Perubahan Iklim

Kamis, 18 Oktober 2018 – 18:00 WIB
Masyarakat Perlu Terlibat Aksi Pengendalian Perubahan Iklim - JPNN.COM
Kepala Badan Litbang dan Inovasi (BLI) Agus Justianto. Foto: Humas KLHK

Keberhasilan penanganan karhutla di atas adalah bukti komitmen dan kerja keras pemerintah dalam pengendalian perubahan iklim di Indonesia.

Apresiasi dunia internasional pun terus berdatangan atas pencapaian 4 tahun terakhir yang diraih Indonesia dalam pengendalian perubahan iklim khususnya penanganan karhutla.

Kepala Biro Hubungan Masyarakat KLHK, Djati Witjaksono Hadi selaku panitia penyelenggara pameran menerangkan, lebih dari 100 partisipan yang mewakili Kementerian/Lembaga turut meramaikan pameran ICCFE 2018.

Kementerian/Lembaga tersebut antara lain LIPI, Kementerian Energi Sumber Daya Mineral, SKK Migas, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, serta Dinas Lingkungan Hidup dari beberapa Pemerintah Daerah terbagi dalam 50 stand pameran.

KLHK sangat mendukung ICCFE dan mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam aksi pencegahan kenaikan suhu global melalu program adaptasi dan mitigasi perubahan iklim. (adv/jpnn)

Keberhasilan penanganan karhutla di atas adalah bukti komitmen dan kerja keras pemerintah dalam pengendalian perubahan iklim di Indonesia.

Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close