Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Memasak Sehat dan Aman Dengan Healthy Cookware

Jumat, 11 Juni 2021 – 18:30 WIB
Memasak Sehat dan Aman Dengan Healthy Cookware - JPNN.COM
Para produsen healthy cookware terbukti sangat mementingkan kualitas makanan yang disajikan. Gambar: cookerbene.cn

Para produsen healthy cookware terbukti sangat mementingkan kualitas makanan yang disajikan. Bahan-bahan segar seperti ikan, sayuran, daging, ayam, dan kacang-kacangan yang hendak Anda ambil nutrisinya pun tetap terjaga hingga suapan terakhir.

Satu set healthy cookware yang Anda beli dari produsen terpercaya terbuat dari bahan-bahan berkualitas anti lengket seperti lapisan Greblon C3 dengan teknologi Jerman yang bisa Anda andalkan untuk memasak sehari-hari.

Perhatikan Bahan Berbahaya dalam Peralatan Masak Kita

Apakah Anda sudah yakin jika peralatan masak Anda aman dari material berbahaya? Apa itu material berbahaya? Material itu bisa saja berasal dari bawaan pabrik yang sengaja dimasukkan untuk memberikan efek anti lengket semu. Seperti kita tahu, healthy cookware yang beredar di pasaran semuanya memiliki lapisan anti lengket.

Namun sejumlah produsen peralatan masak menggunakan C8 atau perfluorooctanoic acid (PFOA) sebagai bahan anti lengketnya.

Kanada sudah memberhentikan penggunaan PFOA dalam proses pembuatan peralatan masaknya sejak tahun 2015 karena senyawa kimia ini terbukti dapat menyebabkan sejumlah gangguan kesehatan dan penyakit.

PFOA dalam lapisan anti lengket wajan Anda akan mengeluarkan kandungan asam saat Anda memanaskan bahan makanan. Kandungan asam ini bisa mengendap dalam sel-sel tubuh Anda dalam pemakaian jangka panjang. 

Gangguan-gangguan kesehatan seperti sulit konsentrasi, masalah pencernaan, lemahnya sistem kekebalan tubuh, kenaikan berat badan yang berlebihan, nyeri sendi, dan tulang bisa Anda dapatkan ketika tubuh Anda terpapar zat kimia berbahaya ini. 

Lambat laun PFOA ini menyebabkan sejumlah penyakit seperti rusaknya organ hati, melemahnya organ ginjal, kanker ovarium, kanker tiroid, dan kanker prostat.

Betapa sehat fisik dan jiwa sangat berarti bagi kehidupan Anda. Salah satu penyokong kesehatan Anda sehari-hari adalah healthy cookware yang ada di dapur Anda.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close