Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mendikbud Nadiem Makarim: Terserah Kepala Sekolah

Jumat, 10 April 2020 – 07:34 WIB
Mendikbud Nadiem Makarim: Terserah Kepala Sekolah - JPNN.COM
Mendikbud Nadiem Makarim memberikan kebebasan kepala sekolah menggunakan dana BOS selama ada wabah virus corona COVID-19. Ilustrasi Foto: M Fathra Nazrul Islam/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Mendikbud Nadiem Makarim membolehkan dana BOS (Bantuan Operasional Sekolah) dilakai untuk pembelian kuota internet guna mendukung pembelajaran daring selama pandemi virus corona COVID-19.

"Kita perbolehkan dana BOS digunakan untuk membeli kuota internet mendukung pembelajaran daring," ujar Nadiem saat peluncuran program "Belajar dari Rumah" di Jakarta, Kamis (9/4).

Kemendikbud telah bekerja sama dengan perusahaan telekomunikasi untuk akses internet gratis sejumlah platform pembelajaran daring.

Namun sejumlah guru dan siswa, lebih memilih menggunakan metode interaksi virtual secara langsung tanpa menggunakan platform pembelajaran daring.

"Belum kita lakukan itu kerja sama dengan perusahaan telekomunikasi, untuk aplikasi video konferensi karena susah membedakan mana yang digunakan pembelajaran daring dan mana yang bukan," ujarnya.

Nadiem menambahkan aturan penggunaan dana BOS untuk pembelian kuota tersebut, akan dikeluarkan dalam waktu dekat.

Sehingga kepala sekolah memiliki pedoman dalam penggunaan dana BOS pada saat pandemi COVID-19.

"Kepala sekolah diberikan kebebasan untuk menggunakan dana BOS selama pandemi ini," terang dia.

Mendikbud Nadiem Makarim mengatakan, kepala sekolah diberikan kebebasan untuk menggunakan dana BOS selama pandemi virus corona COVID-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News