Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mengenal Joany, Anjing Pelacak yang Endus Narkotika di Lambung Kapal

Kamis, 18 Juli 2024 – 18:40 WIB
Mengenal Joany, Anjing Pelacak yang Endus Narkotika di Lambung Kapal - JPNN.COM
Anjing pelcak Joany milik Bea Cukai mengungkap keberadaan narkotika jenis methamphetamine atau sabu-sabu yang disamarkan dalam 106 bungkus teh Tiongkok Foto: Bea Cukai

“Saya bersama Tim K-9 siaga untuk menunggu arahan lebih lanjut mengenai patroli laut,” ujar Brian.

Tiba tengah hari, tim gabungan mendapatkan informasi bahwa terdapat kapal berjenis LCT bernama “Legend Aquarius” yang dicurigai membawa narkotika di perairan Pongkar, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau.

Pada malam hari menjelang tengah malam, tim gabungan termasuk di dalamnya Tim K-9 Bea Cukai Batam bertemu dengan kapal target.

Kapal tersebut selanjutnya digiring ke Pelabuhan Sekupang Makmur Abadi Batam untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Suhu dingin di perairan Pongkar tidak menyurutkan tim gabungan untuk melakukan penyisiran dan pelacakan di seluruh area kapal.

Joany dan Ramber selaku anjing K-9 yang bertugas akan menunjukkan atensi, kemudian memberikan respons saat mengendus keberadaan narkotika. Saat patroli laut berlangsung, Joany menunjukkan atensi pada area pintu tangki BBM.

“Xander melaporkan bahwa K-9 Joany menunjukkan atensi pada salah satu tangki minyak,” ujar Brian selaku Ketua Tim K-9.

Setelah dilakukan pemeriksaan, tim gabungan menemukan 106 bungkus sabu-sabu dengan berat total kurang lebih 106 kilogram yang dikemas sebagai teh Tiongkok dan disembunyikan pada kompartemen palsu di tangki bahan bakar.

Anjing pelcak Joany milik Bea Cukai mengungkap keberadaan narkotika jenis methamphetamine atau sabu-sabu yang disamarkan dalam 106 bungkus teh Tiongkok

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA