Menhub Ajak Keluarga Korban KM Sinar Bangun Tabur Bunga
Kalau pun ada pengawas dari pusat yang lalai Menhub mengatakan akan segera menindaknya.
“Sesuai UU, pengawasan ini menjadi tanggungjawab pemda, pemprov dan dinas di daerah tersebut. Kita akan usulkan juga ke Kemendagri dan Kemenpan RB untuk dibentuk satu badan pengawas bersama yang akan ditempatkan di setiap daerah,” tegasnya.
Agar tidak terjadi lagi kecelakaan kapal di Danau Toba, Menhub melakukan Rampchek kepada salah satu kapal penyebrangan di Pelabuhan Simalungun Danau Toba Sumatera Utara.
Menhub melakukan cek mesin, ini penting jangan sampai mati di tengah perjalanan. Kemudian ke lantai atas dimana tempat kursi penumpang.
Saat mengecek ke lantai tiga, Menhub minta tempat tersebut untuk dihilangkan. “Saya minta ini dibuang, ini tidak boleh ada lagi karena sangat berbahaya. Jika banyak orang diatas kapal jadi tidak stabil,” ujar Menhub. (mg7/jpnn)