Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mentan Amran: Kepala Desa Penentu Sektor Pertanian

Kamis, 29 November 2018 – 17:13 WIB
Mentan Amran: Kepala Desa Penentu Sektor Pertanian - JPNN.COM
Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman pada acara pelatihan dan silaturahmi pemerintah desa se-Indonesia di Indonesia Convention Exhibition, BSD City, Tangerang, Kamis (29/11). Foto: Kementan

Berdasarkan data BPS yang dirilis secara nasional, NTUP tahun 2014 sebesar 106,05. Pada 2015 menjadi 107,44. Setelah itu meningkat menjadi 109,83 pada 2016.

Pada 2017 dan 2018 sampai September juga membaik masing masing menjadi 110,03 dan 111,77.

“Kenaikan NTUP ini menunjukkan betapa kesejahteraan petani membaik, NTUP lebih mencerminkan kelayakan usaha tani,” kata Kariyasa.

Membaiknya kesejahteraan petani juga didukung dengan menurunnya jumlah penduduk miskin di perdesaan secara konsisten, baik secara absolut maupun persentase.

“Pada Maret 2015, jumlah penduduk miskin di perdesaan sebanyak 17,94 juta jiwa atau 14,21 persen. Pada Maret 2016 turun menjadi 17,67 juta jiwa atau 14,11 persen. Pada bulan yang sama di 2017 turun lagi menjadi 13,93 persen atau 17,09  juta jiwa, dan Maret 2018 kembali turun menjadi 13,47 persen atau 15,81 juta jiwa,” jelas Kariyasa.

Dia menambahkan, sejak 2015 Kementerian Pertanian telah menjalankan berbagai program yang dapat mendorong pemberdayaan dan kesejahteraan petani, termasuk mengalokasikan anggaran hingga 85 persen pada 2018 untuk sarana produksi pertanian.

Misalnya, perbaikan jaringan irigasi, pembangunan embung, bantuan alat dan mesin pertanian, bantuan benih unggul, subisdi pupuk, perluasan areal tanam, serta bantuan lainnya yang dapat berdampak pada peningkatan produksi pangan. (adv/jpnn)

Pembangunan pertanian yang berkelanjutan sesuai misi pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla membutuhkan dukungan seluruh komponen bangsa, termasuk kepala desa

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close