Misinformasi Soal Kenaikan PPN Dikhawatirkan Malah Bisa Menaikkan Harga
Yang disesalkan Daniel, 'content creator' tidak menghapus konten tersebut karena sudah viral.
Menurutnya, misinformasi di media sosial terjadi karena pembuat konten yang kurang paham soal topik yang dibicarakan.
"Seharusnya kita sebagai content creator, apa yang tidak menjadi ilmu kita, jangan kita bahas," ungkap Daniel.
Bahkan sebagai dosen pun, Daniel mengaku pernah menghapus beberapa konten yang dibuatnya, setelah menyadari ada data yang kurang akurat.
Bisa berdampak pada kenaikan harga
Daniel mengaku ia sendiri tidak setuju dengan kebijakan pemerintah menaikkan PPN jadi 12 persen, tapi yang ia sayangkan adalah para pembuat konten yang 'menghalalkan' segala cara untuk membangun narasi menolak kebijakan itu.
Menurutnya, kesalahpahaman soal PPN berdampak langsung pada pengikutnya dan membentuk narasi yang malah membuat warga khawatir.
"Saya lihat beberapa orang yang curhat, ada yang sampai tidak mau terima pembayaran QRIS karena takut dipotong pajak. Padahal tidak begitu konsepnya," jelasnya.
Sebagai dosen ekonomi ia juga khawatir narasi salah yang sudah beredar malah akan berdampak pada harga-harga barang dan jasa itu sendiri.