MOJOKERTO : Ribuan Siswa Tak Tertampung
Kamis, 24 Juni 2010 – 05:44 WIB
Sedang, untuk jenjang SD/MI dari total siswa yang mengikuti Ujian Akhir Sekolah Berstandar Nasional (UASBN) sebanyak 2.289. Jumlah ini juga tidak sebanding dengan kuota rombel yang disediakan di 9 SMP Negeri Kota Mojokerto. Yaitu sebanyak 2.014 siswa. Diantaranya di SMPN 1, tujuh rombel, SMPN 2 tujuh rombel, SMPN 3 enam rombel, SMPN 4 tujuh rombel, SMPN 5 enam rombel, SMPN 7 empat rombel, SMPN 8 enam rombel dan SMPN 9 empat rombel. Akibatnya, sebanyak 577 siswa terancam tidak tertampung di sekolah negeri di Kota Mojokerto.
Kasi Kurikulum SMP/SMA/SMK Dinas P dan K, Agus Astono mengatakan, ada terkendala batasan kuota untuk siswa baru yang diatur Perwali PPDB. Namun, belakangan pihaknya menerima laporan, tidak sedikit siswa asal kota Mojokerto mendaftar di RSBI. Baik di RSBI kota maupun RSBI Kabupaten. "Setidaknya dari total 1.487 20 persen diantaranya sudah mendaftar di sekolah RSBI kota dan luar kota. Termasuk meminati sekolah swasta," kata Agus.