MPI Jakarta Jadi Barometer Standardisasi Camp Muay Thai
jpnn.com, JAKARTA - Gym atau camp muay thai di DKI Jakarta makin menjamur. Hal itu harus mendapat perhatian serius.
Saat ini, ada 37 gym atau camp muay thai yang tersebar di penjuru ibu kota.
Karena itu, Muay Thai Profesional Indonesia (MPI) bakal membenahi gym atau camp itu agar tertib manajemen dan organisasi.
Ketua MPI DKI Jakarta Thema Aradea mengatakan, pihaknya akan mengundang pengurus camp muay thai dan fitness center itu.
“Sekarang yang hadir ada sepuluh pengurus gym/camp. Kami terus mengadakan rutin pertemuan seperti ini hingga menjelang Munas MPI bulan April 2018,” kata Thema, Minggu (23/7).
Dia mengatakan, pertemuan itu bertujuan agar pengurus camp memiliki standar yang ditetapkan.
Namun, yang lebih penting lagi adalah menyatukan misi dan visi MPI yang telah didirikan sejak 2014.
“Ada di antara mereka yang tidak saling kenal. Untuk itu, kami menggagas pertemuan rutin ini. MPI DKI Jakarta akan menjadi barometer standardisasi bagi gym/camp yang membina atlet-atlet muay thai profesional di Indonesia,” ungkap Thema.