Mulai Senin Jalur Lalu Lintas Tanah Abang Berubah
Sabtu, 20 Juli 2013 – 12:19 WIB
Untuk pengunjung Pasar Tanah Abang Blok A dan Blok B dihimbau agar memaksimalkan beberapa akses keluar dari kawasan yang ada. Pengguna jalan dari off ramp panjang Pasar Tanah Abang Blok B dapat keluar Jalan Kebon Jati menuju Simpang Jl KH Mas Mansyur kemudian belok kiri ke arah utara (Cideng/Tomang). Atau belok kanan ke Jl KH Mas Mansyur arah selatan (Karet/Sudirman).
Sedangkan dari off ramp melingkar Pasar Tanah Abang Blok B dapat keluar Jalan Kebon Jati untuk selanjutnya berputar ke arah simpang Jati Bunder kemudian belok kiri ke Jalan Jati Bunder menuju Slipi/Palmerah. (dil/jpnn)