Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Naiknya Elektabilitas Bukti Masyarakat Ingin Prabowo jadi Presiden

Rabu, 05 Juli 2023 – 16:07 WIB
Naiknya Elektabilitas Bukti Masyarakat Ingin Prabowo jadi Presiden - JPNN.COM
Prabowo Subianto. Foto: Ricardo/JPNN.com

“Sekalipun berdiri sendiri, ketiga faktor itu terintegrasi jadi satu urutan gradasi nan tak terpisahkan. Itulah yang harus diraih para calon. Itu proses yang tak boleh ditinggalkan, artinya wajib dilakukan oleh para calon,” ujar Tri Sasono.

Menanggapi hasil survei INES, pengamat politik dari Universitas Mulawarman Samarinda (Kalimantan Timur) Budiman mengatakan naiknya elektabilitas Prabowo Subianto sebagai capres karena Ketua Umum Gerindra itu tetap tenang meskipun sering diterpa isu yang kurang baik.

Bahkan, menurut Budiman, Prabowo tetap menunjukkan wibawanya sebagai tokoh nasional dan juga sebagai capres.

“Saya melihat unggulnya elektabilitas Prabowo Subianto sebagai capres karena Prabowo tetap meskipun sering diterpa isu negatif. Tetap menunjukkan sebagai tokoh nasional,” kata Budiman kepada awak media, Rabu, 5 Juli 2023.

Namun, saat ditanya soal hasil survei yang menunjukkan peluang pendukung Jokowi pada tahun 2019 lebih memilih Prabowo Subianto, Budiman menyebutkan bahwa pendukung Jokowi pada pemilu 2019 lalu, tentunya lebih memilih mendukung Prabowo Subianto ketimbang Ganjar Pranowo, sebab, pandangan pendukung Jokowi menganggap Prabowo lebih sering bersama Jokowi dalam kegiatan apa pun.

“Ya kalau pendukung Jokowi 2019 tentu lebih memilih mendukung Prabowo Subianto ketimbang Ganjar Pranowo. Apalagi Jokowi sering bersama Prabowo itu sebagai bukti ada kedekatan emosional,” ucap Budiman.

Sebagai informasi, survei ini dilakukan dengan total 2.200 responden dari populasi daftar pemilih tetap (DPT) pada Pemilu 2024 sebanyak 204.807.222 pemilih yang terbagi di 34 provinsi RI.

Sampel diambil dengan teknik pencuplikan secara acak bertingkat (multistage-random sampling).

Survei INES menunjukkan adanya peningkatan elektabilitas Prabowo Subianto seiring mendekatnya gelaran Pemilu 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close