Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

NATO Dilanda Konflik Internal, Rusia: Mereka Mulai Cemas

Senin, 23 Januari 2023 – 23:22 WIB
NATO Dilanda Konflik Internal, Rusia: Mereka Mulai Cemas - JPNN.COM
Arsip - Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov saat konferensi pers akhir tahun Presiden Rusia Vladimir Putin di Moskow, Rusia, 19 Desember 2019. (ANTARA/Reuters/Evgenia Novozhenina/as)

Dia mengatakan bahwa Rusia siap melanjutkan kontak dengan Grossi dan IAEA.

"Ini sangat penting," kata Peskov, seraya menambahkan bahwa kontak pada level tertinggi belum diperlukan.

"Dialog berlanjut di tingkat ahli. Rekan-rekan kami, para mitra Tuan Grossi siap melakukan kontak dan menjalankannya," katanya.

Peskov juga menyinggung soal hubungan Rusia dan Jepang.

Dia mengatakan kemungkinan kedua negara bernegosiasi untuk menyepakati perjanjian damai tampaknya mustahil terjadi pada saat ini.

"Faktanya, tidak ada dialog yang berarti pada saat ini. Tentu saja, dengan kondisi seperti ini, sulit untuk membicarakan kemungkinan tersebut secara de facto," kata Peskov saat ditanya wartawan apakah Rusia siap berkomunikasi dengan Jepang tentang perjanjian damai.

Menurut dia, Jepang sangat aktif bergabung dengan negara-negara yang tidak bersahabat dengan Rusia dan tidak memperlihatkan hubungan yang konstruktif dengan Rusia.

Dalam pidatonya di parlemen pada hari sebelumnya, Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida mengatakan bahwa Tokyo tetap berkomitmen untuk merundingkan perjanjian damai dengan Rusia meskipun saat ini terjadi ketegangan pada hubungan kedua negara. (ant/dil/jpnn)

Juru bicara Kantor Presiden Rusia Dmitry Peskov pada Senin mengatakan kecemasan meningkat di antara negara-negara anggota aliansi militer NATO

Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close