NBA: Kawhi Leonard Bisa jadi Masalah Buat Toronto Raptors
Saga Leonard membawa dampak lain. DeMar DeRozan kecewa berat dengan keputusan Raptors yang menukar dirinya ke Spurs. Setelah keputusan trade, dia menumpahkan kekesalannya di InstaStory Instagram.
''Berbicara satu hal, dan hasilnya berbeda. Tidak bisa percaya kepada mereka (manajemen, Red). Tidak ada loyalitas dalam permainan ini. Menjual cepat-cepat untuk mendapatkan keuntungan lain. Suatu saat kau akan paham. Jangan pernah mengganggu ini semua,'' tulis DeRozan dilansir ESPN.
DeRozan merasa dibohongi. Desember lalu, dia pernah dipanggil ke kantor Presiden Raptors Masai Ujiri. Sang presiden menyebut DeRozan bakal jadi Kobe Bryant-nya Raptors. Shooting guard 28 tahun itu bisa bersama Raptors sampai pensiun. Ternyata, janji itu tidak ditepati. (irr/na)