Optimis Ekspor Non Migas Tembus 8 Persen
Selasa, 09 Februari 2010 – 19:53 WIB
Disebutkan, nilai total ekspor pada tahun 2009 sebesar US 116,49 miliar atau turun sebanyak 15 persen apabila dibandingkan dengan nilai total ekspor tahun 2008. Untuk nilai ekspor non migas tahun 2009, terang Mahendra, mencapai US$ 97,5 miliar atau lebih rendah 9,7 persen dari nilai ekspor non migas thuan 2008. Mahendra mengatakan, hal ini disebabkan oleh beberapa hal. Antara lain, kebijakan moneter dan stimulus fiskal yang dilakukan negara maju dan berkembang yang mendorong perekonomian dunia lebih awal dari yang diperkirakan.
“Selain itu, program diversifikasi pasar ekspor Indonesia ke China dan India yang mulai berjalan, juga membantu mempercepat pemulihan ekspor,” paparnya. Dikatakan, pemulihan perekonomian China dan India yang sangat kuat, ternyata juga mampu meningkatkan permintaan terhadap ekspor Indonesia. “Maka dari itu, semestinya akses pasar ekspor Indonesia ke negara-negara tersebut harus dijaga melalui strategi Free Trade Agreement (FTA),” imbuhnya. (cha/jpnn)