OSO Optimistis Lolos PT 4 Persen
"Hanura harus tetap berdiri dan saya tak akan mundur dari Hanura," tegas OSO yang juga Ketua DPD RI ini.
Oleh sebab itu, OSO meminta seluruh kader Hanura agar tak mengendorkan semangatnya. Meski, saat ini banyak pihak yang sedang menggoyang partainya.
“Selain semangat berjuang demi kemenangan Hanura di Pileg 2019, kita juga harus lebih semangat memenangkan Pilpres 2019 dengan mendukung Jokowi-Maruf Amin," pinta OSO.
Oleh karenanya, OSO menegaskan kepada Caleg DPR RI yang hadir sekitar 200 orang itu, agar tak sungkan melakukan kampanye dengan cara pintu ke pintu.
“Kita imbau mereka (Caleg Hanura DPR RI) agar melakukan (kampanye) dengan cara 'dor to dor'. Saya juga mengimbau kepada anggota Hanura di seluruh Indonesia untuk memenangkan Hanura dan memenangkan Jokowi- Maruf Amin," tandas OSO.(fri/jpnn)