Pacar Lama
M tahu sikap S itu. Maka Tun mengira Kuok datang padanya dengan sangkaan ingin jadi Dirut MSA.
"Bukan saya yang mau," jawab Kuok pada Tun. Berceritalah Kuok pada Tun: latar belakangnya.
Tun lantas sangat mendukung kalau Kuok jadi Dirut MSA.
Jadilah.
Kuok pun memasuki keruwetan birokrasi. Yang susunan direksinya seperti itu. Yang dirutnya tersandera oleh delapan veto direksinya. Yang direksi-direksi dari S-nya begitu agresifnya. Dan begitu lugasnya. Yang direksi dari M-nya begitu diamnya. Dan begitu bapernya.
Kalau sudah masalah keuangan direksi dari S sangat 'tajam'. Setajam pisau cukur. Tidak peduli seperti apa perasaan direksi yang dari Malaysia.
Kuok juga pernah mengusulkan penghematan. Mengganti pilot Inggris dengan pilot dari Burma atau Indonesia.
Seorang direksi bule tidak setuju. "Hanya pilot Inggris yang bisa menerbangkan pesawat. Pilot Indonesia akan mendaratkan pesawat di laut atau di hutan," katanya.