Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Para Dokter Muda Indonesia Jadi Garda Terdepan Penanggulangan COVID

Rabu, 14 Juli 2021 – 22:44 WIB
Para Dokter Muda Indonesia Jadi Garda Terdepan Penanggulangan COVID - JPNN.COM
Seorang dokter sedang memeriksa bayi yang positif mengidap COVID. (AFP: Aditya Aji)

Menurut data Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), rasio dokter di Indonesia adalah 4,65 orang per 10 ribu orang dibandingkan 37,6 orang di Australia.

"Indonesia tidak bisa menangani pandemi seperti di Singapura, Thailand, karena negara-negara tersebut memiliki sistem layanan kesehatan yang lebih baik," kata Jane Soepardi, epidemiolog yang ada di Jakarta.

Walau sudah ada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dengan larangan ke luar rumah bagi warga di Jawa dan Bali, Dr Jane Soepardi mengatakan masih banyak anggota masyarakat yang tidak mematuhi larangan tersebut.

"Aturan sudah ada namun penerapannya sangat lemah," katanya.

Pemerintah memberikan tunjangan kepada dokter muda

Di awal-awal pandemi, banyak dokter muda di Indonesia yang bekerja di garda terdepan menangani COVID bahkan tidak mendapat bayaran.

Dokter residen yang sedang menjalani pendidikan untuk menjadi spesialis juga umumnya tidak dibayar karena sedang melanjutkan pendidikan.

Padahal mereka sudah membayar mahal untuk bisa masuk ke universitas untuk sekolah lagi sambil melakukan praktik kerja di rumah sakit.

Namun selama pandemi banyak dokter senior dan para dosen kedokteran yang mendesak pemerintah untuk membayar para dokter muda dan dokter residen, dan mereka yang bekerja menangani COVID mendapat tunjangan.

Banyaknya dokter senior meninggal karena COVID-19 membuat dokter muda di Indonesia, termasuk mereka yang baru lulus sarjana kedokteran, menjadi pahlawan kesehatan saat ini

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close