Pariwisata Bangkit dengan Cepat di Daerah yang Disiplin Menerapkan Protokol Kesehatan
Ia mengatakan saat ini Indonesia diuntungkan dengan adanya daerah yang mengalami musim panas sehingga menurutnya aman untuk dikunjungi karena dapat menghambat perkembangan COVID-19.
"Indonesia bagian timur sekarang panas, jadi kalau berjemur COVID-19 mati. Namun, juga ada daerah yang saat ini mengalami musim hujan," ujarnya.
Ia meminta untuk tetap menerapkan protokol kesehatan serta menjaga imun tubuh dengan makan makanan bergizi dan berolahraga untuk melawan COVID-19.
Untuk pariwisata di Pariaman, lanjutnya dapat dilakukan dengan perantau mengajak teman-temannya ke daerah itu apalagi kota tersebut nanti masuk ke zona hijau.
"Sekarang orang Jakarta sudah jenuh 'online-online' (daring) ini, mereka ingin 'offline' (luring), ingin melihat secara langsung," kata dia.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman, Dwi Marhen Yono mengatakan saat ini wisatawan menanyakan terkait dengan zona daerah objek wisata yang akan dikunjungi.