Parpol Ancam Recall Anggotanya
Terkait Suap Mbah PriokKamis, 08 Juli 2010 – 10:11 WIB
JAKARTA - Kasus gratifikasi yang diduga melibatkan sejumlah anggota DPRD DKI Jakarta agar tidak mengeluarkan hak angket atas insiden Tanjung Priok berbuntut panjang. Para ketua Partai Politik yang diduga terlibat tersebut mengancam akan me-recall kadernya yang terbukti menerima gratifikasi atas insiden Priok. ”Sampai saat ini kami masih terus menyelidiki kebenaran adanya gratifikasi yang diterima kader kami. Kalau memang terbukti, maka tidak ada alasan untuk memberikan sanksi tegas yakni dengan melakukan recall,” ujar Ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jakarta Triwisaksana. Sani, panggilan akrab Triwisakna mengatakan, sebagai pimpinan parpol pihaknya sangat berharap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) serius dalam melakukan penyelidikan atas isu dugaan gratifikasi yang diterima anggota dewan. Bahkan sambung Sani yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta menyatakan, pihaknya berharap KPK bisa berkujung ke Gedung Dewan untuk menjelaskan perkara terkait kasus gratifikasi.
”Kalau bisa KPK bisa memberikan sosialisi terkait kinerja KPK dalam melakukan pemberantasan korupsi di lemabaga DPRD Jakarta, seperti yang pernah dilakukan lembaga Badan Pemeriksa Keuangan (BPK),’’jelasnya. Di sisi lain, Sani meminta kepada Ketua DPRD DKI Jakarta Ferial Sofyan, agar terbuka kepada publik mengenai isu gratifikasi di antaranya terkait dengan informasi 10 nama anggota dewan yang diminta KPK untuk melakukan klarifikasi dalam kasus gratifikasi.
”Kalau Ferial tetap bungkam dan selalu mengatakan tidak tahu terkait kasus gratifikasi, jutru ini akan terus menjadi pertanyaan masyarakat, yang akhirnya masyarakat mencap buruk kinerja Ferial sebagai Ketua Dewan,” terangnya.
JAKARTA - Kasus gratifikasi yang diduga melibatkan sejumlah anggota DPRD DKI Jakarta agar tidak mengeluarkan hak angket atas insiden Tanjung Priok
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Jabodetabek
Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
Minggu, 03 Juli 2022 – 03:24 WIB - Jabodetabek
Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
Minggu, 03 Juli 2022 – 00:21 WIB - Jabodetabek
Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
Sabtu, 02 Juli 2022 – 17:25 WIB - Jabodetabek
Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS
Sabtu, 02 Juli 2022 – 15:45 WIB
BERITA TERPOPULER
- Gosip
Bongkar Kisah Lama Dewi Perssik dan Armand Maulana, Dewi Gita Minta Maaf
Rabu, 20 November 2024 – 10:37 WIB - Hukum
KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
Rabu, 20 November 2024 – 12:29 WIB - Pilkada
Anies Baswedan Berpose 3 Jari Bareng Pramono-Rano Karno
Rabu, 20 November 2024 – 12:56 WIB - Jatim Terkini
Kapolres Sampang Pastikan Bakal Usut Tuntas Carok Massal di Sampang
Rabu, 20 November 2024 – 11:06 WIB - Liga Indonesia
Adam Alis Mengaku Betah di Persib, Berharap Dipermanenkan
Rabu, 20 November 2024 – 12:55 WIB