Parpol Dinilai Sibuk Urusi Pengerahan Massa
Selasa, 20 November 2012 – 15:10 WIB
"Lembaga seperti ini memang harus ada, di partai politik fungsi seperti ini mestinya kan dijalankan oleh Litbang partai. Tapi umumnya Litbang partai tidak concern untuk persoalan seperti ini. Lagi pula partai politik perlu lembaga yang obyektif dan bisa membantu dalam hal rekrutmen dan edukasi, nantinya hasilnya bisa diharapkan meningkatkan kwalitas legislatif," paparnya.
Di tempat yang sama, Ketua Forum President Center, Didied Maheswara mengatakan, partai politik dalam merekrut capres, calon kepala daerah, dan calon anggota legislatif jangan hanya mengedepankan kompetisi didasarkan kekuatan uang, kekuatan beriklan, dan aspek pencitraan tapi minus akan substansi kompetensi dari masing-masing calon.
Ditegaskan Maheswara, selama ini pola rekrutmen partai sangat tertutup dalam memilih capres, dan yang dipilih pun selama ini hanya ketua umum atau ketua dewan pembina.