Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pejabat Kemendikbudristek: Gaji Lulusan Vokasi Kemaritiman Menggiurkan, Ribuan Dolar

Selasa, 19 April 2022 – 12:15 WIB
Pejabat Kemendikbudristek: Gaji Lulusan Vokasi Kemaritiman Menggiurkan, Ribuan Dolar - JPNN.COM
Uang dolar AS. Ilustrasi Foto: AFP

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi (Dirjen Diksi) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Wikan Sakarinto mengungkapkan kemaritiman menjadi salah satu bidang yang meningkatkan percepatan pemulihan ekonomi Indonesia.

Menurut Wikan, keberhasilan pendidikan vokasi bidang kemaritiman ini dibuktikan melalui lulusan yang benar-benar menjawab dan memenuhi tantangan dunia kerja maritim bertaraf  internasional.

Dirjen Wikan menyebutkan kesesuaian (link and match) dengan mitra (stakeholder) nasional dan luar negeri telah makin mengarahkan kurikulum dan sistem pembelajaran pendidikan vokasi untuk menciptakan lulusan berkompeten, terampil, unggul dan berdaya saing, serta tentunya berstandar internasional.

“Ratusan SDM lulusan kampus vokasi kemaritiman, serta ratusan hingga bahkan ribuan SDM lulusan lembaga kursus dan pelatihan vokasi kemaritiman terserap dengan cepat oleh perusahaan-perusahaan pelayaran dan perkapalan luar negeri,” tutur Wikan, Selasa (19/4).

Dia mencontohkan, dari sekian banyak kampus vokasi, SMK maupun Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) bidang kemaritiman di Indonesia, di antaranya terdapat dua institusi yang mencetak capaian-capaian yang berkelas dunia, yakni Politeknik Maritim Negeri Indonesia (Polimarin) dan LKP Overseas Training Center (OTC) Bali.

Sebagai perguruan tinggi vokasi, peran dan peluang dari SDM kompeten yang dihasilkan oleh Polimarin telah terbukti diakui dunia usaha, industri maupun kerja (DUDIKA). Kampus yang berlokasi di Semarang, Jawa Tengah, ini melayani bidang kemaritiman, khususnya pelayaran dan kepelabuhanan. Polimarin tercatat telah melahirkan banyak SDM yang berperan aktif dalam roda perekonomian dan proses perdagangan nasional hingga dunia. 

Dirjen Wikan mengatakan, Polimarin berhasil mencetak SDM maritim yang unggul melalui kerja sama dengan DUDIKA, sehingga memperoleh output para alumni yang berkompeten sesuai kebutuhannya. 

Terkait dengan program magang, Dirjen Wikan mengatakan Reederei Nord yakni perusahan yang bergerak di bidang pengoperasian kapal kontainer, tanker, dan barang kiriman reguler (general cargo) dari Jerman melalui PT Silo Bahari, telah merekrut lebih dari 20 mahasiswa Polimarin.

Pejabat Kemendikbudristek Wikan Sakarinto mengungkapkan gaji lulusan vokasi kemaritiman sangat menggiurkan, ribuan dolar per bulan, ini kisarannya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close