Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pemerintah Siapkan Wisma Atlet jadi Bank Plasma Konvalesen

Jumat, 12 Februari 2021 – 21:16 WIB
Pemerintah Siapkan Wisma Atlet jadi Bank Plasma Konvalesen - JPNN.COM
Menteri Riset Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Nasional Bambang Brodjonegoro. Foto: Ricardo/JPNN.com

Pendonor plasma konvalesen terbaik adalah penyintas Covid-19 yang sebelumnya pernah dirawat sebagai pasien Covid-19 berkategori sedang sampai berat.

Sementara penerima donor plasma konvalesen adalah pasien Covid-19 yang tergolong kategori ringan menuju sedang.

Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono M mengatakan pemerintah terus mengimbau para penyintas untuk bersedia melakukan donor plasma konvalesen untuk membantu pasien Covid-19.

Dia menyebutkan plasma konvalesen dipercaya bisa membantu menyembuhkan gejala Covid-19, sehingga diharapkan bisa mengurangi risiko kematian kepada para penderitanya.

Sementara juru bicara pemerintah dalam penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito berharap terapi plasma konvalesen bisa digunakan di wilayah dengan kasus yang masih tinggi.

Di antaranya Jawa, Bali, Sumatera Utara dan Sulawesi Selatan.

Wiku juga mendorong agar Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet bisa digunakan sebagai salah satu sentral bank plasma konvalesen.

“Semoga para pakar bisa menemukan cara terbaik agar terapi plasma konvalesen ini evidence-based dan terdistribusi dengan baik di seluruh Indonesia. Terutama di kantong-kantong kasus Covid-19 yang jumlahnya banyak yaitu di daerah Jawa, Bali, Sumatera Utara dan Sulawesi Selatan," pungkasnya. (esy/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

Menristek Bambang Brodjonegoro menyebutkan plasma konvalesen jadi alternatif penanganan Covid-19.

Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close